Rabu, 30 Agustus 2017

Mobil listrik BMW i3s terbaru lebih bertenaga


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 30/08/2017 - BMW i3 dan i3s 2018 yang dijadwalkan meluncur di ajang Frankfurt Motor Show, menggunakan mesin listrik yang lebih kuat dengan daya maksimum setara 184 tenaga kuda (hp) dan torsi puncak 269 Nm.

Menurut laman Car Scoops, Selasa, mobil itu mengalami peningkatan 14 hp dan torsi 20 Nm dibandingkan versi sebelumnya.

Dengan mesin ini, i3s bisa berakselerasi dari 0 hingga kecepatan 100 kilometer per jam dalam 6,9 detik sebelum mencapai kecepatan puncak 160 kilometer per jam.

Dibandingkan model standar, i3s lebih kencang 0,8 detik dan memiliki kecepatan maksimal lebih tinggi 10 kilometer per jam.

Selain pembaruan mesin, mobil ini juga mengusung suspensi baru yang mengurangi tinggi mobil sekitar setengah inci atau 12,7 milimeter.

Peleknya menggunakan model alloy ringan 20 inci, sementara model i3s menggunakan pelek lebih lebar.

Berbicara soal eksterior, kedua model tersebut mengadopsi bumper depan baru dengan lampu kabut yang diperbarui.

Beberapa bagian kabinnya menggunakan kulit Giga Brown Natural Leather dan Carum Spice Grey Wool Cloth. Terdapat juga sistem hiburan iDrive terbaru yang terhubung dengan Apple CarPlay.

Sistem kelistrikannya tidak berubah namun mobil ini dilengkapi kabel pengisi daya yang lebih baik dan memungkinkan baterai benar-benar terisi dalam waktu tiga jam, atau lima kali lebih cepat dibandingkan model terdahulu.

Selasa, 29 Agustus 2017

ITS luncurkan Sapuangin Speed 5 untuk tanding di Jepang


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 29/08/2017 -  Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya meluncurkan mobil Sapuangin Speed 5 untuk bertanding di ajang Student Formula Japan (SJP) 2017 di Ecopa Stadium, Shizouka Prefecture, Jepang, 5-9 September.

"Generasi Sapuangin ini relatif baru sama sekail baik desain atau mesin. Perubahan ini diharapkan, bisa mendapatkan hasil yang signifikan," kata Rektor ITS Prof Joni Hermana saat peluncuran mobil di kampus ITS, Jumat.

Joni mengatakan mobil itu ditargetkan masuk sepuluh besar di ajang itu atau naik 15 peringkat dari tahun sebelumnya. Mobil ITS sebelumnya berada di peringkat 25 dalam kompetisi tahunan itu.

PT KONTAK PERKASA

General Manager Sapuangin ITS Annas Fauzi menjelaskan produksi mobil membutuhkan waktu sekitar setengah tahun. 

Annas mengatakan mesin Sapuangin generasi ini lebih kuat.

"Kelebihannya pada engine prototipe mobil balap ini lebih powerfull. Bila dilihat akselerasinya, mobil ini dapat menempuh 75 meter hanya dalam 5-6 detik," ujar Annas, menambahkan desain mobil juga diperbaiki pada generasi ini.

Mengenai kesulitan dalam produksi mobil itu, Annas menyebut perlunya penyesuaian mobil balap untuk uji sirkuit di Jepang. 

Ia memperkirakan tahun ini lawan terberat mobil ITS adalah mobil tuan rumah Jepang dan Thailand. 
KONTAK PERKASA FUTURES

"Saya memprediksi, Thailand paling berpotensi dalam kejuaraan ini," katanya.

Di ajang SFJ, mobil ITS harus mengumpulkan poin dari persaingan antara lain dalam hal rancangan, pembiayaan, rencana bisnis, statik, akselerasi, daya tahan, dan efisiensi.

Selain dari ITS, mobil dari beberapa universitas Indonesia seperti Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), dan Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS) juga akan bersaing di SJP.

Senin, 28 Agustus 2017

Audi rancang sel surya untuk atap mobil


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 28/08/2017 - Audi dan Alta Devices sedang merancang sel surya tipis yang disisipkan ke atap panorama dan bisa digunakan untuk menyalakan berbagai fungsi di dalam kabin mobil.

Energi yang dihasilkan sel surya akan dimasukkan ke dalam sistem kelistrikan mobil, dan bisa digunakan untuk berbagai fasilitas seperti sistem pendingin kabin atau pemanas kursi.

Menurut kedua perusahaan tersebut, sel surya tidak hanya tipis dan fleskibel tetapi juga memiliki tingkat efisiensi lebih dari 25 persen, dan dirancang untuk bisa bekerja dalam kondisi rendah cahaya dan suhu tinggi.

Audi berharap prototipe pertama mulai bisa diterapkan akhir 2017, dan jika teknologi itu bisa diproduksi massal maka akan digunakan untuk kendaraan listrik masa depan.

Teknologi selanjutnya dari sel surya itu diperkirakan bisa mengisi baterai utama mobil listrik.

Sel surya itu kini sedang dibuat di California oleh Alta Devices, sebuah anak perusahaan di bidang produksi listrik asal China bernama Hanergy.

Induk perusahaan Alta mengalami kemerosotan akhir-akhir ini dengan kerugian hampir 2 miliar dolar AS pada 2015.

Ide pemanfaatan sumber energi dari matahari bukan yang pertama kali digunakan produsen otomotif, meski sistem yang diusung Audi selangkah lebih maju dibandingkan teknologi sebelumnya.

Misalnya pada generasi keenam Mazda 929 pada tahun 1991 yang memiliki panel surya di bagian atap untuk mengeluarkan panas di kabin. Sistem serupa juga ada di versi terbaru Toyota Prius, demikian Car Advice.

Jumat, 25 Agustus 2017

Smartphone Android Lamborghini dibanderol Rp32 juta



PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 25/08/2017 - Lamborghini meluncurkan smartphone baru bernama Alpha-One yang dibanderol 2.450 dolar AS atau sekitar Rp32,6 juta.

Menurut laman The Verge, perangkat bersistem operasi Andorid tersebut mengusung "kulit hitam buatan tangan Italia" dengan kulit khas Italia yang membungkus smartphone tersebut.

Ponsel itu telah tersedia di Inggris dan Uni Emirat Arab (UAE) serta dijual pula secara online.

Di Inggris, Alpha - One dijual secara ekslusif oleh Harrod's, sementara di UAE dijual oleh beberapa ritel termasuk butik mewah Levant di Dubai Mall.

Berikut spesifikasinya:

-Layar 5.5 inci WQHD, 2560x1440
-Prosesor Qualcomm Snapdragon 820
-Android Nougat
-RAM 4GB
-Memori internal 64GB dan memori internal hingga 128GB
-Kamera belakang 20 MP
-Kamera depan 8 MP
-Baterai 3.250mAh
-Dual SIM
-Pemindai sidik jari

Kamis, 24 Agustus 2017

Lexus sabet penghargaan booth favorit dan Miss Auto Show 2017


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 24/08/2017 - Lexus Indonesia menyabet gelar terfavorit dalam kategori anjungan (booth) mobil premium pilihan pengunjung serta gelar Miss Auto Show 2017 yang diraih salah seorang Lexus Ladies dalam gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

"Kami ucapkan terima kasih kepada APM, anggota Gaikindo dan peserta dari industri pendukung lainnya atas seluruh pencapaian positif," kata Ketua Penyelenggara GIIAS 2017 Rizwan Alamsjah dalam sambutannya di ICE - BSD City, Tangerang, Sabtu malam.

Lexus berhasil mengungguli booth Mercedes-Benz yang menempati ranking dua dan BMW yang mendapatkan juara ketiga.

Selain menampilkan mobil-mobil terbaik di booth-nya, Lexus Indonesia menghadirkan  sebuah taman bernama Lexus Infinite Zen Garden yang memadukan seni dan tradisi Jepang dengan kebudayaan Indonesia.

Sementara itu seorang Lexus Ladies bernama Agnes sukses menyabet gelar Miss Auto Show 2017, mengalahkan enam kandidat lainnya.

Keenam kandidat tersebut yaitu Priskila Vya dari Honda, Christy (Daihatsu), Santha Mevira (Mercedes Benz), Sity Luvy (Hyundai), Marissa Octavia 
(Toyota) dan Danssi (Pertamina).

Mahkota dan selempang Miss Auto Show 2017 disematkan oleh Dirjen Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE), I Gusti Putu Suryawirawan, yang disambut sorakan dan tepuk tangan.

Rabu, 23 Agustus 2017

Lebih dekat dengan mobil asyik Toyota Sienta Ezzy


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 23/08/2017 -   Salah satu yang mencuri perhatian di booth Toyota pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 adalah keberadaan Sienta Ezzy yang tampil beda dengan warna cukup mencolok.

"Sienta Ezzy namanya terinspirasi dari kata easy going, yang asyik. Kedua, kami juga terinspirasi dari gaya berpakaian berani dan tidak nyambung tetapi terlihat tetap match dan enak dipandang," kata Akbar Juniarto dari Tim Styling Design TAM di ICE - BSD City, Tangerang.

Akbar bercerita, salah satu tujuan modifikasi tergolong besar ini adalah untuk mengubah citra Sienta yang selama ini dikenal feminin dan kalem. Karakter penggunaannya pun lebih kepada gaya hidup perkotaan.

"Nah Ezzy ini dibuat terlihat lebih aktif dan maskulin tetapi tetap unisex. Pria dan wanita bisa menggunakannya. Karakter orangnya pun aktif dan stylish," katanya.

Apa saja yang diubah?

Untuk urusan eksterior, bagian-bagian yang dimodifikasi antara lain bumper depan, body bagian samping, bumper belakang, roof spoiler dan pelek alloy wheel.

"Desainnya dibuat agile dalam artian lincah dan progresif untuk mendukung karakter maskulin dan aktif," ujar Akbar.

Pada bagian depan bisa dijumpai garis-garis yang saling menyatu dari bagian gril kemudian menyambung langsung ke lampu utama untuk menimbulkan kesan progresif, berbeda signifikan dengan Sienta biasa.

Hal lain yang mencuri perhatian dari mobil medium MPV ini adalah pengaplikasian warna. Akbar menjelaskan, tren tahun ini secara global adalah bertema louder dan brighter.

"Yakni warna-warna yang mencolok, terang dan kontras tetapi bukan neon, tidak menyala," katanya tentang warna yang juga turut dipakai pada Toyota C-HR di Amerika Serikat.

Merangsek masuk ke kabin, para desainer memodifikasi joknya dengan menggunakan kulit dan warna yang lebih kontras. Warna dasbornya sejalan dengan element warna body.

Fitur hiburannya pun mendapat sentuhan, di mana ada teknologi car connect sehingga head unit-nya bisa terhubung dengan maksimal lima gawai berbeda serta memutar video dan musik.

"Jadi misalnya di head unit memutar Lady Gaga dan dihubungkan ke smartphone, bisa memutar video yang sama," kata Akbar.

Berbeda dengan yang fitur sebelumnya, car connect pada Ezzy sudah mendukung nirkabel sehingga lebih fleksibel dan memudahkan. Play dan pause juga bisa difungsikan lewat smartphone.

"Sama seperti kehadiran line-up special edition, kehadiran Sienta Ezzy diharapkan memberi inspirasi kepada pelanggan untuk memodifikasi Sienta mereka sesuai dengan karakter yang diinginkan," kata Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto.

Selasa, 22 Agustus 2017

Rahasia sukses Mitsubishi Xpander


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 22/08/2017 - Mitsubishi Xpander mendulang sukses dengan dipesan sebanyak 7.489 unit secara nasional hingga Minggu (20/8) sejak diperkenalkan untuk pertama kalinya pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Xpander benar-benar menjadi primadona dalam 11 hari pameran tersebut karena mobil keluarga dari segmen low multi purpose vehicle itu selalu membuat anjungan Mitsubishi penuh sesak oleh calon konsumen. Senyum pun terus terkembang dari para petinggi Mitsubishi Indonesia yang melihat Xpander terus menjadi magnet bagi pengunjung GIIAS.

"Bahagia sekali karena SPK-nya banyak, booth-nya penuh terus, mobilnya selalu dikerumuni konsumen setiap hari," kata Presiden Direktur PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), Kyoya Kondo, di anjungan Mitsubishi GIIAS 2017, ICE-BSD City, Tangerang, Banten.

Kehadiran Xpander yang dipesan 5.281 unit dipesan selama GIIAS dengan total pemesanan 7.489 unit secara nasional tentunya layak dikatakan sukses. Mitsubishi Indonesia sebelumnya memperkirakan mobil dengan ukuran lebih besar dari kompetitor itu akan terjual sekira 3.500 hingga 4.000 unit.

Head of Public Relations & CSR Departement MMKSI, Intan Vidiasari, mengatakan penjualan Xpander merupakan rekor tersendiri untuk Mitsubishi Indonesia yang biasanya menjual 1.500 sampai 1.900 unit selama pameran otomotif berskala besar.

"Biasanya kalau GIIAS dalam 10 hari pameran seluruh model maksimal 1.500 unit, walaupun pernah 1.900 unit," kata Intan. "Dengan animo masyarakat seperti ini, terkejut juga kami."

Setidaknya ada beberapa faktor yang membuat Xpander diterima konsumen sesuai dengan segmen yang disasar yaitu keluarga Indonesia. Selain itu, mobil 1.500 cc ini juga mampu menarik konsumen yang sudah memiliki MPV merek lain (non-Mitsubishi), untuk mencoba produk dari Mitsubishi pertama kalinya.

Berangkat dari XM Concept




Intan menjelaskan salah satu faktor yang membuat Xpander mendapat sambutan hangat dari konsumen adalah desainnya yang mendekati model Mitsubishi XM Concept yang diperkenalkan ke khalayak pada GIIAS 2016.

XM Concept membuat calon konsumen penasaran, apakah bentuk produksi massalnya akan menyerupai model konsep yang ditampilkan berbeda dengan MPV pada umumnya, yaitu besar dan gagah seperti SUV.

"Salah satunya itu, niat kami memperkenalkan XM Concept, menjanjikan sebuah konsep. Biasanya kalau mobil konsep itu sedan atau mungkin SUV. Ini untuk MPV dan bikin penasaran konsumen," jelas Intan.

"Dan setelah keluar, ternyata sesuai dengan janji. Perubahannya tidak signifikan dengan kosepnya, 80 persen mirip dan dibuktikan seperti itu," jelas Intan.

Anjungan Mitsubishi pada pameran GIIAS 2017. (ANTARA News/Alviansyah)

Perluasan desain

Mitsubishi tidak sia-sia melakukan riset selama tiga tahun untuk mengetahui model MPV ideal yang dibutuhkan masyarakat Indonesia, yaitu yang berukuran besar, lega, memuat banyak orang dan barang, model bagus, dan memberikan kenyamanan optimal.

Tsunehiro Kunimoto selaku Corporate Vice President, Design Division Mitsubishi Motors Corporation (MMC) mengatakan desain besar Xpander lahir dari riset selama tiga tahun dan diskusi panjang dengan para konsumen.

"Sebenarnya Xpander dirancang oleh para konsumen kami. Saya hanya mewujudkan pemikiran, kebutuhan dan keinginan mereka menjadi sebuah kendaraan," ungkap Tsunehiro Kunimoto

Xpander memiliki dimensi panjang 4.475mm, lebar 1.750mm dan tinggi 1.700mm untuk model dengan ban 16 inci yang menggabungkan konsep MPV yang luas serta diperkuat tampilan SUV tangguh dan dinamis.

Desain depan "Dynamic Shield" merupakan konsep yang melanjutkan garis desain Outlander PHEV, Pajero Sport dan Eclipse Cross, sekaligus melindungi penumpang dan pejalan kaki.



Membongkar kejenuhan model

Dengan ukuran yang lebih besar di kelas Low MPV serta desain unik terutama di bagian depan dengan tata letak lampu utama yang berbeda, Xpander seolah memberikan penyegaran bagi konsumen atas model-model Low MPV yang sudah ada.

"Pasar small MPV yang sekarang juga sedang mengalami kejenuhan dengan model yang sudah ada. Seperti mendapat sebuah penyegaran yang baru bagi konsumen MPV," papar Intan.

Muncul sebagai pemain baru di segmen yang gemuk, Mitsubishi memang ingin tampil berbeda dengan para kompetitor yang sudah mengaspal sebelumnya.

"Pertama, karena masuk dari belakang sebagai penantang. Kalau sebagai penantang masuknya biasa-biasa saja, enggak jadi pilihan," jelas Intan. "Di tempat ini, konsumen punya pilihan lebih dari tiga merek Low MPV, masa mau biasa-biasa saja?"

"Makanya desain Xpander itu, unik, ground clereance tertinggi, dan banyak yang terbaik dari Small MPV yang sudah ada. Itu berdasarkan survei yang sudah dilakukan untuk pengguna MPV di Indonesia," tegasnya.

Mitsubishi Xpander yang diproduksi di pabrik baru MMKI, Bekasi, Jawa Barat, akan memproduksi 5.000 Xpander setiap bulan mulai tahun depan. Banyaknya jumlah pemesanan Xpander juga membuat Mitsubishi mempercepat produksi Xpander yang akan dimulai pada September dan akan dikirimkan secara bertahap mulai Oktober ini.

Mitsubishi Xpander tersedia dalam enam tipe dengan Ultimate sebagai varian termahal dan menjadi yang terlaris sepanjang pameran GIIAS 2017. 

Senin, 21 Agustus 2017

Ingin punya Prius Gen 4? Pesan dulu, harga Rp800 juta


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 21/08/2017 - Orang Indonesia yang ingin memiliki Toyota Prius Gen 4 harus memesan secara khusus terlebih dahulu dengan harga sekitar Rp800 juta.

"Prius Generasi keempat sebenarnya sudah bisa dipesan, tetapi harganya hampir Rp800 juta karena ada faktor pajak 40 persen," kata Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto di GIIAS 2017 di ICE - BSD City, Tangerang.

Berbeda dengan Alphard dan Camry Hybrid yang diimpor Toyota Indonesia secara reguler, Prius Gen 4 memerlukan pemesanan khusus.

"Pemesannya sendiri sifatnya spot order bukan regular order seperti Alphard dan Camry Hybrid," kata Soerjo.

Dia menjelaskan ada beberapa faktor yang menyebabkan harga Prius Gen 4 mahal selain pajaknya yang memang tinggi.

"Kami order secara khusus dan dikenai biaya-biaya tambahan yang dipengaruhi dolar dan pengirimannya serta pajak. Makanya harganya masih sangat mahal," kata dia.

Sejak generasi pertama, jumlah unit terjual Toyota Prius hingga Juli 2017 mencapai lebih dari 4 juta unit dan dijual di lebih dari 80 negara.

Dirancang dengan platform TNGA, dimensi Toyota Prius Gen 4 didesain dengan panjang 4.540 milimeter atau lebih panjang 60 milimeter dibandingkan generasi sebelumnya. Mobil ini juga lebih lebar 15 milimeter yaitu menjadi 1.760 milimeter, dengan tinggi 1.470 milimeter.

Dengan jarak as roda depan dan roda belakang tetap sama 2.700 milimeter, Toyota Prius Gen 4 lebih kokoh dan stabil.

Meskipun menggunakan mesin 1.800 cc, namun dengan material lebih ringan, mobil ini mengalami peningkatan kinerja dan performa mesin.

Mobil yang mencatatkan performa 40 kilometer per liter ini hadir dengan pilihan baterai lithium-ion atau nickel hydre.

Selain keunggulannya sebagai mobil hybrid, Prius Gen 4 juga hadir dengan sistem keselamatan yang sudah menggunakan konsep Toyota Safety Sense, Rear Cross Traffic Alert dan Blind Spot Monitor.

Jumat, 18 Agustus 2017

C-HR dan Prius Gen 4, gambaran mobil masa depan Toyota


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 18/08/2017 - PT Toyota-Astra Motor (TAM) kembali memamerkan produk special exhibit berupa mobil crossover pertamanya C-HR varian hybrid dan Toyota Prius Gen 4 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

"Melalui kehadiran C-HR dan Prius Gen 4 di GIIAS ini kami ingin memberikan gambaran kepada masyarakat bagaimana Toyota mengembangkan kendaraan yang memenuhi aspek nyaman dikendarai dengan fitur keselamatan lengkap dan ramah lingkungan," kata Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto di ICE - BSD City, Tangerang.

Keduanya merupakan mobil generasi pertama yang dilahirkan dari platform Toyota New Global Architecture (TNGA). Ini merupakan konsep terbaru Toyota melahirkan kendaraan nyaman dan mudah dikendarai sekaligus didukung teknologi masa depan.

"Dipadu dengan kehandalan teknologi Hybrid Synergy Drive yang sudah teruji, C-HR Hybrid dan Prius Gen 4 adalah mobil yang siap menghadapi berbagai tantangan mobilitas masa depan, nyaman dikendarai, memiliki fitur keselamatan yang lengkap, serta rendah emisi CO2," kata Soerjopranoto. 

Teknologi hybrid Toyota

Sampai saat ini, hybrid merupakan teknologi untuk menjawab tantangan mobilitas masa depan guna mengurangi pemakaian bahan bakar fosil dengan emisi CO2 rendah.

Toyota Hybrid System (THS) I yang digunakan Prius generasi pertama 20 tahun lalu disempurnakan Toyota dengan kehadiran THS Generasi II atau Hybrid Synergy Drive. Salah satu keunggulannya adalah penggunaan sistem Atkinson Cycle pada mesin untuk pembakaran optimal dan efisiensi tingkat tinggi.

Keuntungannya, bahan bakar relatif lebih hemat, efisiensi thermal mesin maksimal dan emisi gas buang lebih ramah lingkungan.

Per Januari 2017 lalu, lebih dari 35 varian mobil hybrid Toyota di tawarkan di pasar dunia, termasuk sembilan model melalui Lexus. Februari 2017 lalu, Toyota membukukan total penjualan mobil hybrid secara global lebih dari 10 juta unit, yang menjadikan Toyota penguasa pasar mobil hybrid.

Sebagian besar dari angka tersebut yaitu sekitar 50 persen berasal dari penjualan lima tahun terakhir. Sejak 2012, rata-rata angka penjualan mobil hybrid menembus angka di atas 1 juta per tahun.

Di Indonesia, varian hybrid yang ditawarkan Toyota seperti Camry Hybrid dan Alphard Hybrid juga disambut antusias masyarakat. Tren penjualannya juga terus meningkat, dan sampai saat ini Toyota sudah menjual sekitar 1.550 unit mobil hybrid.

Rabu, 16 Agustus 2017

Mitsubishi akan suplai platform Xpander untuk Nissan


PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 16/08/17 - Osamu Masuko selaku Chief Executive Office Mitsubishi Motors Corporation (MMC) menjelaskan pihaknya berencana untuk menyuplai platform kendaraan MPV Mitsubishi Xpander kepada aliansinya, Nissan, dalam beberapa tahun ke depan.
PT KONTAK PERKASA
Mitsubishi tergabung dengan kelompok global Renault-Nissan Alliance sejak akhir tahun lalu atau setelah Nissan mengakuisisi 34 persen saham Mitsubishi Motors Corporation (MMC).

Aliansi itu membuat Mitsubishi mendapatkan keuntungan di sejumlah bidang, beberapa di antaranya adalah berbagi platform kendaraan dan mengembangkan mobil listrik maupun swakemudi.

"Ini (Xpander) merupakan model pertama yang kami luncurkan setelah bergabung di aliansi Nissan-Renault," jelas Osamu Masuko dalam sebuah wawancara eksklusif bersama wartawan beberapa waktu lalu di GIIAS 2017.



"Saat ini kami sedang melakukan studi mengenai rencana mensuplai kendaraan kepada Nissan dalam waktu 1,5 tahun mendatang. Tetapi untuk Renault belum ada rencana," sambung Masuko.

Selain itu, All-New Xpander juga akan diekspor ke beberapa negara ASEAN antara lain Filipina, Thailand, Malaysia, dan Vietnam pada Februari tahun depan.

Xpander diproduksi sebanyak 80ribu unit di pabrik baru Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI) di Cikarang, Jawa Barat, dengan komposisi 60ribu unit untuk pasar Indonesia dan 20ribu unit diekspor ke negara ASEAN.

PT KONTAK PERKASA

Selasa, 15 Agustus 2017

Toyota C-HR segera meluncur, ini kisaran harganya



PT KONTAK PERKASA FUTURES 15/08/2017 - PT Toyota-Astra Motor (TAM) akan meluncurkan versi produksi Toyota C-HR di pasar Indonesia dengan harga sekitar Rp500 juta hingga Rp600 juta.

"Kurang lebih Rp500 juta hingga Rp600 juta. Target secepatnya. Kami inginnya tahun ini, selambat-lambatnya kuartal satu 2018," kata Executive General Manager PT TAM Fransiscus Soerjopranoto di sela-sela penyelenggaraan GIIAS 2017 di ICE - BSD City, Tangerang.

Ia mengatakan, harga C-HR dengan mesin hybrid itu bisa berubah tergantung kebijakan pemerintah yang tengah menggodok regulasi low carbon emission vehicle (LCEV).

"Tergantung skema pemerintah. Nanti kita lihat skemanya ke arah mana. Itu akan menentukan harga kendaraan," ujar Soerjo.

Dia menjelaskan, estimasi harga Rp500 juta hingga Rp600 juta adalah untuk varian Toyota C-HR 1.8 hybrid, sementara untuk tipe 1.5 hybrid harganya diperkirakan mendekati Rp500 juta.

"Ada mesin 1.2 turbo, 1.5 dan 1.8 hybrid. Akan dipilih yang mana, masih kami studi. Intinya, kami akan bawa yang versi hybrid,

PT KONTAK PERKASA

Senin, 14 Agustus 2017

Menelisik fitur Toyota Voxy, MPV segmen atas nan sporty

PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 14/08/2017 - All New Voxy resmi ditampilkan dan mulai dijual oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM) pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 yang berlangsung 10-20 Agustus.

"Dengan desain yang lebih sporty dan menawan, All New Voxy diharapkan mampu mengikuti kinerja pendahulunya di segmen premium Alphard sebagai market leader MPV premium terlaris di Indonesia," kata Vice President PT TAM Henry Tanoto di ICE - BSD City, Tangerang.

Mobil high MPV (multi purpose vehicle) ini pertama kali diperkenalkan di Jepang pada 2001 yang menyasar segmen antara Sienta dan Estima atau Alphard.

"Di Jepang terdapat tiga varian mobil serupa yaitu Voxy, Noah dan Esquire. Setelah dilakukan studi, ternyata Voxy paling cocok karena desainnya sporty yang disukai konsumen Indonesia," kata Product Knowledge PT TAM Tommy Hermansyah.
All New Voxy hadir dengan desain eksterior sporty and stylish dengan tarikan garis dan permainan lapisan guna memancarkan aura sporty dan mewah sebagai ciri khas mobil ini sebagai kendaraan High MPV.

Konsep cutting edge pada bagian depan, menonjolkan karakter modern dan canggih.

Sentuhan elegan dan dinamis terlihat pada desain kap sampai ke bagian bawah gril. Dipadu desain majestic square pada lampu depan, membuat tampilannya mempesona dan harmoni.

Mobil ini dilengkapi LED clearance lamp terpisah dengan lampu utama, serta lampu kabut yang juga menggunakan teknologi LED, serupa pada Alphard dan Vellfire.

Dari sisi samping, tampilannya mengusung tema Awe-Inspring Belt-Line. Karakter garis jendelanya mencuatkan garis dinamis yang mengalir dari depan ke belakang untuk memperkuat karakter elegan.

Bagian samping All New Voxy juga dilengkapi Elegant Aero Package yang kian memperkuat karakter elegan dan sporti kendaraan 7 seater ini.

Beralih ke bawah, All New Voxy menggunakan pelek 16 inci Alloy Wheel dengan dua nada warna menggabungkan aksen inovasi dan kemewahan.

Dari dimensi, mobil ini berukuran panjang 4.710 milimeter, lebar 1.735 milimeter dan tinggi 1.835 milimeter. As roda depan dan roda belakang berjarak 2.850 milimeter dan ground clearance (jarak antara tanah dengan bagian bawah mobil) 165 milimeter.
Desain dasbor berlapis dan rancangannya yang ergonomis, membuat tampilan interiornya modern dan ramah pengguna.

Ruang kabin yang luas juga membuat mobil ini mempunyai tempat penyimpanan yang banyak sehingga kabinnya menjadi fungsional.

"Posisi mengemudinya sangat pas karena posisinya tidak terlalu rendah dan tidak terlalu tinggi. Pandangan pengemudi bisa menjangkau semuanya meskipun mengendarai mobil yang bisa dibilang besar ini," kata Tommy.

Bangku penumpang didesain dengan model captain seat berbahan kulit, tidak hanya menambah kenyamanan interior All New Voxy, tetapi juga menambah kemegahannya.

Mobil ini juga dilengkapi twin moon roof, cruise control, sun shade serta front and rear auto AC dan eco mode.

Mesin


Dibekali mesin 3ZR-FAE berkapasitas 2.000 cc, mesin yang disandang All New Voxy mampu menghasilkan tenaga maksima 152/6.100 dan torsi 19,7/3.800.

Perpaduan mesin dengan desain aerodinamis dan sporty membuatnya dapat bergerak lebih lincah. Dari sisi efisiensi, engine All New Voxy menjanjikan yang terbaik di kelasnya.

"Mesinnya menggunakan varian yang sama dengan NAV1, jadi menggunakan 2.0 valve matic, tetapi setting transmisi CVT berbeda. Karakter Voxy berbeda dengan NAV1," papar Tommy.

All New Voxy hadir dengan fitur keselamatan terbaik di kelasnya, karena mobil ini  telah dilengkapi tujuh Airbags, Emergency Brake Signal (EBS), Vehicle Stability Control (VSC) serta Hill Start Assit (HSA).

Fitur keselamatan

Toyota membenamkan tujuh kantung udara untuk penumpang depan hingga barisan paling belakang atau ketiga. Sementara fitu Vehicle Stability Control (VSC) berfungsi menjaga kendaraan tetap stabil seperti kondisi ekstrem jalan licin.

Emergency Brake Signal (EBS) akan aktif saat pengereman mendadak pada kecepatan lebih dari 60 kilometer per jam untuk memberi sinyal kepada pengemudi belakang agar berhati-hati.

Terdapat pula fitur Hill Start Assist (HSA) yang merupkana fitur menahan mobil selama dua detik agar pengemudi memiliki waktu memindahkan kaki dari rem ke gas dalam kondisi menanjak.

Arti nama

All New Voxy yang dibanderol Rp446 juta untuk satu varian dengan tiga pilihan warna -- Inazume Sparkling Black, Black dan White Pearl -- mengandung arti nama kendaraan keluarga yang dinamis.

"Voxy ada filosofinya. Asalnya dari kata voice dan y. Voice itu kan suara, jadi dinamis, sementara y ada beberapa versi, salah satunya family. Y bisa juga diartikan sebagai generasi y, milenial," papar Tommy.

Harapannya, kata dia, Toyota Voxy dapat menjadi mobil keluarga yang dinamis dan membawa kebahagiaan di zaman milenial ini.

"Awalnya sebelum diluncurkan di Indonesia kami mau merubah nama, tetapi akhirnya pakai nama asli, sama seperti di Jepang," ujar Tommy, soal mobil yang ditargetkan terjual 150 unit per bulan itu.