Senin, 26 Agustus 2019

KONTAK PERKASA (OTOMOTIF) - Toyota TJ Cruiser masuk dapur produksi

PT KONTAK PERKASA FUTURES BALI 26/08/2019 - Toyota akan memperkenalkan TJ Cruiser pada ajang Tokyo Motor Show 2019, kemudian ditawarkan kepada konsumen mulai Desember, atau awal tahun depan.

TJ Cruiser sudah perlihatkan Toyota pada ajang yang sama dua tahun lalu, dan kini dikabarkan telah masuk proses produksi, menurut warta Carscoop dan Motor1.

TJ Cruiser bukan crossover biasa, karena memadukan desain dan kemampuan sebuah sport utility vehicle (SUV) dan minivan, namun dengan penampilan yang ringkas agar terlihat serbaguna.

Toyota TJ Cruiser dipamerkan di Tokyo Motor Show 2017


Mobil itu diklaim memiliki dimensi menyerupai Toyota C-HR, namun terlihat lebih besar karena desainnya yang kotak. Para insinyur Toyota juga menciptakan desain kabin yang luas dengan konfigurasi 5+2 penumpang.

Sama seperti CH-R, TJ Cruiser akan menggunakan platform TNGA. Menurut rencana, mobil itu akan tersedia dalam opsi mesin hibrid 1.800cc, 2.000 cc dan hibrid 2.500cc. Dengan opsi mesin itu, Toyota kemungkinan akan menjual TJ Cruiser secara global.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar